Kalau bicara tentang kuliner Indonesia, rasanya kurang lengkap kalau tidak berbicara tentang sambal. Sambal sudah menjadi menu wajib di setiap meja makan keluarga Indonesia tanpa peduli lauk apapun yang di sediakan. Mau itu tempe, tahu atau yang ‘mewah’ seperti bandeng.
Nah, kali ini saya mau berbagi cara membuat beberapa macam sambal.
Sambal Bawang Kecap (cocok untuk disajikan bareng Bandeng presto)
– Remukkan hingga halus bawang putih goreng, tambahkan cabe kecil yang sudah diiris tipis-tipis dan kecap manis. Terakhir tambahkan sedikit air jeruk sambal. Aduk rata. Mudah kan.
Sambal Terasi
– Siapkan sedikit terasi, bakar sebentar lalu tumbuk halus. Tambahkan cabe kecil yang sudah diiris tipis-tipis, 1 butir kemiri dan sedikit garam. Haluskan hingga lembut dan tercampur, kemudian tumis sebentar dengan sedikit minyak goreng. Campurkan sedikit air jeruk sambal. Sambal terasi siap dinikmati.
Sambal Tomat (cocok untuk disajikan bareng penyeten / Ayam Penyet)
– Kupas beberapa butir bawang merah, iris tipis. Tambahkan sedikit garam, gula merah dan terasi yang sudah di bakar, haluskan. Kemudian tumis sebentar dengan sedikit minyak goreng. Angkat, lalu tambahkan irisan tomat segar, ulek sebentar di atas cobek. Siap dihidangkan.
Sambal banyak sekali versi-nya, tergantung selera. Sambal di atas adalah beberapa favorit saya untuk menemani saya bersantap.
Klik Recipe Book untuk melihat resep Indonesia lainnya.